Boeing Insiden Lagi, Kali Ini Jendela Kokpit Pesawat Retak di Jepang
Sebuah pesawat penumpang jenis Boeing 737-800 terpaksa melakukan pendaratan darurat setelah ditemukan celah di jendela kokpit di tengah penerbangan.
Seperti dikutip Stuff, Selasa 916/1), insiden itu terjadi dalam penerbangan domestik maskapai Nippon Airways (ANA) di Jepang, yang membawa 65 orang. Pesawat tersebut terpaksa kembali ke bandara keberangkatannya di Sapporo pada Sabtu (13/1).
Ini adalah insiden keselamatan kedua yang mengguncang Boeing dalam beberapa minggu terakhir dan akan semakin memperdalam kekhawatiran mengenai keandalan pesawat buatan perusahaan Amerika Serikat tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Keretakan tersebut bukanlah sesuatu yang mempengaruhi kontrol atau tekanan penerbangan," kata juru bicara ANA, maskapai penerbangan terbesar di Jepang.
Mereka menambahkan bahwa retakan tersebut terjadi pada bagian terluar dari empat lapisan kaca di jendela kokpit. Tidak ada korban luka atau kematian dan penerbangan alternatif telah diatur untuk penumpang.
Hal ini terjadi setelah Administrasi Penerbangan Federal (FAA) mengatakan pada hari Jumat (12/1) bahwa semua pesawat Boeing 737 Max 9 di AS akan dilarang terbang tanpa batas waktu demi keselamatan para pelancong di AS, setelah kasus Alaska Airlines.
"Satu-satunya kekhawatiran kami adalah keselamatan para pelancong Amerika dan Boeing 737-9 MAX tidak akan kembali mengudara sampai kami benar-benar yakin bahwa pesawat tersebut aman," kata administrator FAA Mike Whitaker.
(wiw)(责任编辑:知识)
- Jangan Santap 7 Makanan Ini Bersamaan dengan Pisang
- Pencurian Besi JPO Daan Mogot Bikin Warga Resah, Nyebrang Jalan Mirip 'Ninja Warrior'
- Kabar Baik Nih untuk Dosen, Mendiktisaintek Sebut Tukin Disetujui Kemenkeu
- Specialty Coffee Expo 2025 di Houston Menjadi Tujuan BNI Xpora Bawa Kopi Sumatra
- Bagaimana Tanda Lolos dan Tidak Lolos Seleksi Administrasi CPNS 2024, Pelamar Wajib Tahu!
- DPRD Minta Pemprov DKI Rutin Lakukan Fogging Nyamuk DBD: Jangan Nunggu Ada Kasus Dulu
- Bikin Rusuh dalam Demonstrasi Hari Buruh, Belasan Anarko Dikukut Polda Metro Jaya
- Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
- Doa yang Bisa Dibaca saat Malam Isra Mi'raj, Kabulkan Permohonan
- Kado Hardiknas! Pelajar dan Mahasiswa di Jakarta dapat Kesempatan Klaim Saldo Dana Kaget Hari Ini
- Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral
- Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar
- Buatan Lokal, Jaket 'Top Gan' Ganjar
- DPRD Minta Pemprov DKI Rutin Lakukan Fogging Nyamuk DBD: Jangan Nunggu Ada Kasus Dulu
- Upaya Kementerian Ekraf Wujudkan IP Lokal Tembus Pasar Global
- Viral Penumpang Pesawat Dapat Pesan 'Godaan' dari Pilot di Bandara
- Cepat Klaim! Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Ahad
- DPRD Minta Pemprov DKI Rutin Lakukan Fogging Nyamuk DBD: Jangan Nunggu Ada Kasus Dulu
- Cacing Parasit Ditemukan di Tubuh Pasien Kanker 70 Tahun, Kok Bisa?
- Viral Penumpang Pesawat Dapat Pesan 'Godaan' dari Pilot di Bandara