Penumpang Muntah 30 Kali di Pesawat Usai Makan Hidangan Berbau
Penumpang bernama Cameron Callaghan (27) baru-baru ini mengungkapkan pengalaman buruknya naik pesawat ketika dia muntah 30 kali setelah makan hidangan "berbau" dalam sebuah penerbangan.
Pengalaman itu dia rasakan ketika berada di pesawat Etihad Airways. "Itu merusak beberapa hari pertama liburan saya," kata Callaghan kepada Kennedy News, seperti dilansir Independent.
Pelancong asal Inggris itu sedang dalam penerbangan lanjutan enam jam dari Manchester, Inggris, ke Abu Dhabi, UEA, dalam perjalanannya ke Bangkok, Thailand, ketika dia mengaku telah keracunan makanan dari "pasta ayam, tomat, keju" yang disajikan kepadanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Tidak sampai 20 menit setelah dia menyantap hidangan itu, perutnya mulai terasa tidak enak. Callaghan segera pergi ke kamar mandi untuk mencoba meredakan masalah gastrointestinalnya, tetapi masalah itu malah semakin parah.
"Saya mengalami diare dua kali dan 10 menit setelah itu saya terus-menerus muntah selama penerbangan," ucapnya.
"Saya pergi ke toilet setiap lima menit, berbaring dalam posisi janin dan menjelang akhir penerbangan, saya mengosongkan tubuh saya begitu banyak, sehingga saya bahkan tidak bisa berdiri," lanjut dia.
Callaghan juga mencatat bahwa dia terpaksa tinggal di bagian belakang pesawat bersama pramugari agar mereka dapat menyediakan kamar mandi untuknya. Dia mengaku merasa malu ketika penumpang lain di pesawat mencoba menggunakan kamar kecil.
Setelah enam jam di udara, pesawat mendarat. Namun, Callaghan merasa sangat lemah, dan dia hampir tidak bisa berdiri. "Mereka harus mendapatkan kursi roda dan mereka mendorong saya ke ruang medis di bandara Abu Dhabi," katanya.
Setelah berada di bawah pengawasan ketat seorang dokter, Callaghan dipasangi infus dengan infus antimual. Dan meskipun gejalanya mulai mereda, dia tidak pulih 100 persen sampai beberapa hari setelah dia akhirnya tiba di Bangkok.
"Dua atau tiga hari berikutnya setelah tiba di Bangkok, saya hanya terbaring di tempat tidur. Saya yakin makanan itu telah ditaruh di luar sejak pesawat seharusnya lepas landas dan tidak disimpan dengan benar," ujar Callaghan.
Dia yakin apa yang menimpanya juga bukan karena memakan roti lapis telur di bandara, sebab dia merasa baik-baik saha selama berjam-jam usai menyantapnya.
Callaghan juga menunjukkan bahwa dia tidak makan apa pun pada malam sebelum penerbangannya pada tanggal 6 Januari 2025, karena dia merasa cemas.
Dalam pernyataan yang dikirim ke Post, juru bicara Etihad Airlines mengatakan
"Kami menanggapi semua masalah tersebut dengan sangat serius dan menyelidikinya secara menyeluruh. Makanan kami dalam penerbangan ini, seperti halnya semua penerbangan kami, disiapkan dan disimpan dalam kondisi suhu terkontrol ketat untuk memastikan keamanan dan kualitas," kata juru bicara Etihad Airlines dalam pernyataannya.
"Kami tidak menerima laporan penyakit apa pun dari penumpang lain dalam penerbangan ini yang disajikan makanan yang sama. Prioritas utama kami adalah selalu keselamatan dan kesejahteraan penumpang dan awak kami," lanjut pernyataan itu.
下一篇:Mencegah Perselingkuhan dalam Pernikahan Menurut Pandangan Islam
相关文章:
- Dilarang Cium Bayi Saat Lebaran, Ini Bahaya yang Mengintai
- Koinsayang Futures Resmikan Kantor Baru, Tandai Langkah Strategis Perusahaan
- KPK: Syahrul Yasin Limpo Cs Nikmati Aliran Uang Rp 13.9 Miliar Hasil Setoran Pegawai di Kementan
- Medco Kembangkan Portofolio Energi Terintegrasi, Fokus pada Gas dan Energi Bersih
- Kenali Tanda Awal Serangan Jantung Seperti yang Dialami Ricky Siahaan
- PNM Salurkan 10 Ton Pakaian Favorit Karyawan dan 60 Kg Jins Lewat Aksi Decluttering
- Ketum PPP Suharso Monoarfa Dilaporkan ke Bareskrim Soal 'Amplop Kiai'
- Indra Bruggman Idap Autoimun, Berat Badan Sempat Menyusut Drastis
- Ternyata Ini Alasan Sering Merasa Cemas di Malam Hari
- Wakilnya Anies Ingatkan Tempat Hiburan di Jakarta Mesti Dibuka Bertahap
相关推荐:
- Gubernur Bali Minta Bupati Jangan Coba
- Ketum PPP Suharso Monoarfa Dilaporkan ke Bareskrim Soal 'Amplop Kiai'
- Gasak Rp 300 Juta, Perampok Bersenjata Airsoft Gun Mengaku Anggota TNI Ditangkap Polisi
- Amerika Serikat Turun Gunung Kejar Hacker Coinbase
- Waspada, Gejala Diabetes Saat Bangun Tidur yang Sering Diabaikan
- Jakpro Akan Bangun Jaringan Utilitas Bawah Tanah di Jaksel Sepanjang 115 Km, Target Rampung 2023
- 3 Minuman yang Bikin Tulang Kuat, Enak dan Murah Harganya
- Pemprov DKI Carikan Rusun Guna Relokasi Warga Simprug Terdampak Kebakaran
- Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi Merupakan Kerabat Dekat
- Mengenal Eldest Daughter Syndrome, Beban untuk si Sulung Perempuan
- KRL Tujuan Tanah Abang Berhenti di Stasiun Manggarai
- Dilarang Cium Bayi Saat Lebaran, Ini Bahaya yang Mengintai
- Kemantapan Jalan Nasional untuk Libur Nataru 2023/2024 Telah Capai 96 Persen
- Beredar CGI Balon Udara Ganjar
- Jelajah Wahana Trans Studio Cibubur saat Libur Lebaran
- Lewat Sepak Bola, BRI Dorong Semangat Generasi Muda Indonesia
- Ke Gereja, Anies Ucapkan Selamat Natal
- Tips Membuat Website Gaming dengan Tampilan Futuristik
- Dokter Jelaskan 5 Penyebab Anak Muda Kena Gagal Ginjal Kronis
- Gubernur Bali Minta Bupati Jangan Coba