Perkuat Silaturahmi, PNM Tebar Kebaikan dengan Berbagi Hewan Kurban
PT Permodalan Nasional Madani (PNM) menggelar acara Sehati (Sehat Bersama Insan PNM) sebagai ajang family gathering dan bentuk apresiasi kepada seluruh insan PNM dan keluarga yang menjadi bagian penting dalam perjalanan PNM.
Sekretaris Perusahaan PNM L Dodot Patria Ary mengatakan acara ini bukan hanya menjadi momentum mempererat tali silaturahmi tetapi juga sarat makna sosial.
"Melalui kegiatan bercukur dan bersyukur berupa layanan cukur gratis dan photobooth tematik, seluruh peserta yang berpartisipasi terlibat langsung dalam charity," ujar Dodot, di Jakarta, Jumat (23/5).
Ia menjelaskan setiap unggahan kegiatan peserta di media sosial dengan tagar yang telah ditentukan akan dikonversikan menjadi donasi senilai Rp50 ribu per tagar yang selanjutnya dibelikan hewan kurban menjelang Idul Adha.
"Dengan semangat berbagi ini, PNM mengajak semua keluarga besar untuk menjadi bagian dari kebaikan bersama," tutur dia.
Ia melanjutkan antusiasme sangat tinggi karena dikemas secara unik dan modern sesuai dengan karakter mayoritas keluarga muda di PNM.
“Kami ingin menumbuhkan kepedulian dan semangat berbagi, bukan hanya dalam pemberdayaan ultra mikro tetapi juga di aktivitas sehari-hari,” ungkap Dodot.
Selain kegiatan yang berlangsung di lokasi Menara PNM, PNM menyalurkan nasi boks ke beberapa panti asuhan di wilayah Jakarta sebagai bagian dari semangat berbagi yang diusung dalam Sehati. Aksi ini jadi simbol kepedulian sosial PNM kepada orang yang lebih banyak di luar perusahaan.
“Acara ini adalah perwujudan semangat kebersamaan sekaligus kepedulian sosial. Kami ingin menciptakan momen menyenangkan bagi keluarga besar PNM, namun juga bermakna bagi masyarakat yang membutuhkan,” tambahnya.
Ia menambahkan PNM terus berkomitmen untuk tak hanya membangun kinerja bisnis, tetapi juga memperkuat budaya kebersamaan dan berbagi sesuai tagar #PNMuntukUMKM #PNMPemberdayaanUMKM.
"Melalui family gathering ini, nilai-nilai gotong royong, kekeluargaan, dan empati diharapkan terus tumbuh di lingkungan PNM dan membawa dampak positif lebih luas," pungkas Dodot.
(责任编辑:热点)
- ICP Turun Jadi US$65,29 per Barel, Ini Deretan Penyebabnya
- 丹麦皇家艺术学院学费需要多少?
- Kena Hoax Sakit Corona, Anies Baswedan Sehat dan Beli Nasgor Kambing
- Katanya Tolak Dinasti Politik Tapi PSI Blak
- Jelang Pilkada 2024, Jokowi Naikkan Tunjangan Insentif Pegawai KPU Sebesar 50 Persen
- 留学日本设计类专业怎么样
- Tok! Imam Nahrawi Tetap Tersangka Korupsi
- 做了那么多LOGO和VI,到底什么才是品牌设计的灵魂?
- Panglima TNI dan Kapolri Bakal Sikat Korporasi Pembakar Hutan
- Buntut Demo Omnibus Law, Kerugian Mencapai Rp65 Miliar
- Partai Ummat dan KPU Sempat Komunikasi Terkait Informasi A1, Ketua Bawaslu Pastikan Proaktif
- Kapolri Ingatkan Kursus Manajemen Pengamanan Stadion Bisa Diaplikasikan
- Sidang Perdana Praperadilan Rommy Ditunda, Sebab....
- Serial Killer Bekasi
- 美术生留学意大利有什么要求?
- Akademi Crypto Gelar Event Terbesar di Dunia Sambut Bitcoin Halving
- Keterangan Ferdy Sambo Sama Persis Saat Jadi Saksi dan Terdakwa, Kok Bisa?
- Kaldera Toba Dapat Kartu Kuning dari UNESCO, Megawati Turun Tangan Surati Masinton
- ICP Turun Jadi US$65,29 per Barel, Ini Deretan Penyebabnya
- Viral Diduga Turis Indonesia Rusak Sakura di Jepang, Pahami Etikanya